SELAMA PENDAFTARAN CPNS 2019: PEMOHON SURAT KESEHATAN MELONJAK

Ratusan calon pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) terus memadati pendaftaran di RSJD Dr. RM. Soedjarwadi guna membuat Surat Keterangan Sehat Jasmani, Rohani maupun Surat Keterangan Bebas Napza. Lonjakan pemohon surat keterangan ini terpantau sejak dibukanya pendaftaran CPNS 2019 (11/11).

Diketahui, surat keterangan sehat ini merupakan salah satu persyaratan yang harus dipenuhi pelamar khususnya untuk pendaftar di wilayah D.I. Yogyakarta. Untuk mengatasi lonjakan pemohon surat keterangan, RSJD Dr. RM. Soedjarwadi meningkatkan pelayanan dengan memaksimalkan petugas baik di pendaftaran maupun di poliklinik. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi penumpukan pemohon yang berakibat pada pelayanan yang tidak maksimal

Suwarno, S.Kep.Ners., selaku Humas RSJD Dr. RM. Soedjarwadi Provinsi Jawa Tengah mengatakan bahwa lonjakan pemohon sudah terlihat selama satu minggu belakangan.

“Satu minggu ini memang terjadi lonjakan yang cukup signifikan untuk pemohon surat keterangan sehat jasmani, rohani maupun bebas napza para pelamar CPNS tetapi kami sudah mengantisipasi agar tidak menumpuk”, jelasnya.

Diungkapkannya lagi bahwa pemohon datang dari berbagai daerah di sekitar Kabupaten Klaten. “Banyak yang dari luar wilayah Klaten. Bahkan kemarin ada yang jauh-jauh dari Purworejo untuk mencari surat keterangan di sini”, ungkapnya saat ditemui di Poli Jiwa untuk melakukan pengecekkan fasilitas.